Pemkot Bagikan Paket Sembako Bantuan Presiden pada Pemuka Agama

Balikpapan – Pemerintah Kota Balikpapan membagikan 1300 paket bantuan sembako kepada pemuka agama, Rabu (13/5).

Berdasarkan rinciannya, 1300 paket sembako itu dibagikan masing-masing pengurus tempat ibadah yang terdiri dari 918 paket untuk pengurus masjid, 306 paket untuk pengurus gereja 306, 4 paket sembako untuk pengurus pura, sebanyak 14 paket sembako untuk pengurus vihara, sebanyak 10 paket sembako untuk pengurus gereja katolik dan 2 paket sembako untuk pengurus klenteng. Dan sisanya, sekitar 40 paket akan dibagikan kepada pemuka agama yang belum termasuk dalam data.

Penyerahan dilakukan secara simbolis di tiga tempat oleh Wali Kota Balikpapan Rizal Effendi didampingi Kapolresta Balikpapan Kombes Pol Turmudi dan Kolonel Arm I Gusti Agung Putu Sujarnawa.

Baca Juga :   Kelompok KKN B 11 Uniba dan PKK Manggar Baru Budidayakan Tanaman Jahe Merah

“Pokoknya kita bagikan ini sembako hari ini untuk masjid, gereja, pura dan klenteng untuk membantu meringankan dampak sosial,” kata Wali Kota Balikpapan Rizal Effendi ketika diwawancarai wartawan usai melakukan penyerahan simbolis sejumlah pengurus masjid di Masjid Agung At-Taqwa, Rabu (13/5).

Pendistribusian secara simbolis dilakukan pada Halaman parkir Masjid Agung At-Taqwa, Vihara Buddha Maitreya dan Gereja GBIS Sangkakala masing-masing kepada perwakilan pengurus tempat ibadah.

Selain paket sembako dari presiden, Rizal menjelaskan pihaknya juga mulai membagikan paket bantuan dari program safari ramadhan tahun ini. “Karena safari ramadhannya tidak ada, jadi kita bagikan saja sekalian sekarang,” ujarnya.

1300 paket bantuan sembako merupakan sebagian dari 5000 paket bantuan dari presiden yang diterima oleh Pemerintah Kota Balikpapan sebagai kompensasi untuk memenuhi kebutuhan dasar masyarakat yang terkena dampak sosial penyebaran virus corona.

Baca Juga :   SKK Migas – KKKS Wilayah Kalsul Gelar Webinar dan Lomba Karya Jurnalistik

Terdapat sedikitnya 9 buah paket safari ramadhan yang dibagikan kepada 9 pengurus masjid. Paket safari ramadhan tersebut masing-masing berisi mukena, sarung dan satu buah alat penyedot debu atau vacuum cleaner.

You May Also Like

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

error: Content is protected !!