ALFI Balikpapan Siap Layani Distribusi Logistik IKN
Pelaksanaan pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) yang tengah berlangsung,tentunya harus di tunjang oleh distribusi logistik yang baik dan lancar.
Para anggota DPC ALFI Balikpapan yang terdiri dari perusahaan – perusahaan logistik di Balikpapan siap melayani pengiriman kebutuhan logistik demi proyek IKN.
“Peran ALFI Balikpapan sangat jelas, kami sebagai tulang punggung proyek pembangunan IKN Nusantara, terutama untuk pendistribusian material, jelas Firman (29/8).
Dengan adanya proyek IKN akan mendatangkan logistik dari luar Kalimantan Timur, mulai dari peralatan, material, sampai kebutuhan proyek lainnya.
Peran perusahaan jasa pengiriman logistik tergabung dalam Asosiasi Logistik juga Forwarder Indonesia (ALFI) di Kalimantan Timur, khususnya Kota Balikpapan begitu besar.
Firman berharap, perusahan logistik dari luar daerah yang mendapatkan pekerjaan atau proyek IKN, dapat bekerja sama dengan anggota ALFI Balikpapan tanpa membuka perusahaan cabang di Balikpapan.