Balikpapan – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Balikpapan menggelar Rapat Paripurna ke-3 masa sidang I 2022 terkait agenda pengumuman pembentukan Fraksi DPRD Kota Balikpapan Periode II Sisa Masa Jabatan 2019-2024.
Wakil Ketua DPRD Balikpapan Subari menyampaikan, bahwa sebelumnya DPRD memiliki enam fraksi. Namun, kini telah menjadi tujuh setelah adanya fraksi Gabungan Naspehando berpisah.
“Fraksi gabungan tersebut berisi partai Nasdem dengan PKB, kemudian PPP dengan Perindo serta Hanura bergabung ke Golkar. Sedangkan PDIP, PKS, Gerinda dan Demokrat berdiri sendiri menjadi fraksi,” kata Subari.
Disisi lain, hal tersebut tidak menjadi masalah. Karena, sebelumnya memang ada keinginan tertentu guna mempersiapkan periode kedua.
“Sekretariat juga akan meminta setiap parpol untuk mempersiapkan kader terbaiknya untuk diposisikan dibagian yang diinginkan,” terangnya kepada wartawan Kamis (18/2) kemarin.
Disamping itu, ia menilai bahwa ke depannya akan dipilih untuk posisi Ketua, Wakil dan Seketaris Komisi beserta posisi pimpinan Badan Musyawarah (Banmus), Badan Pembentukan Peraturan Daerah (BPPD) dan Badan Kehormatan (BK).
“Jadi untuk selanjutnya, susunan fraksi akan di agendakan pada 22 Februari sambil mempersiapkan Alat Kelengkapan Dewan (AKD),” pungkasnya.
Penulis : Bayu Andalas Putra
Editor : Muhhamad Irfan