Hadiri Panen Raya, PAC PDI Perjuangan Samboja Soroti Akses Jalan Usaha Tani

Kutai Kartanegara – PandemiĀ  Covid-19 yang menyerang hampir seluruh dunia, berdampak terhadap perekonomian dunia termasuk Indonesia. Namun dengan kondisi tersebut tidak menurunkan semangat pentani buah naga yang ada di Kelurahan Bukit Merdeka Kecamatan Samboja. Hal tersebut dibuktikan dengan panen raya yang digelar pada hari Sabtu, 14 Agustus 2021 di Kampung Tengah Kelurahan Bukit Merdeka Kecamatan Samboja saat pagi hari menjelang siang.

Namun hasil panen raya buah naga sekitar 5 ton dirasa masih memiliki kendala pada pemasaran sehingga perlu adanya trobosan baru oleh Huda selaku Duta Petani Milenial Kutai Kartanegara.

“Saat panen raya kami mengalami kesusahan dalam pemasaran, karena produksi lebih dan konsumsi kurang, saya berharap dengan adanya panen raya ini yang dihadiri wakil ketua 1 bapak Samsun bisa menjembatani kami ke instansi terkait, dalam artian untuk bagaiaman buah naga ini bisa diproduksi di daerah hilirnya untuk kearah teknologi kedepannya”, ujar Huda

Baca Juga :   PHSS Raih Penghargaan di Indonesia CSR Awards 2020

Disamping itu, Wandi yang hadir ditengah panen raya sebagai Ketua Pimpinan Anak Cabang Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PAC PDI Perjuangan) juga turut menyorotin dan berempatik terhadap akses jalan usaha tani.

“Saya rasa petani di Kelurahan Bukit Merdeka ini sangat perlu kita suarakan dan dibantu agar pembangunan fisik seperti semenisasi jalan usaha tani dapat segera terealisasi, dan juga dapat lebih mempermudah petani untuk mobilisasi”, pungkas Wandi.

Masyarakat sekitar belum ada merasakan bantuan dari pemerintah khususnya pada sektor pertanian buah naga. Akses jalan usaha tani pun sepanjang 3 kilometer yang saat ini dilalui para petani ternyata adalah buah hasil dari gotong royong dari masyarakat sekitar.

Baca Juga :   Jelang Hari Raya Idul Fitri, Dewan Sebut Kebutuhan Pokok di Kota Balikpapan Aman

“Bantuan panen raya ini belum ada, khususnya di sektor buah naga belum ada sama sekali, karena disini masih swadaya, dalam artian jalan saja kami masih swadaya sendiri, kami gotong royong alhamdulillah bisa berjalan dengan lancar”, tambah Huda

Ditengah panen raya juga telah hadir Muhammad Samsun (Wakil Ketua DPRD Provinsi Kalimantan Timur), beliau mengapresiasi kerja keras petani setempat dalam semangat gotong royong bertani dan juga mengarahkan petani khususnya petani milenial agar dapat mengembangkan hasil tani melalui inovasi teknologi

“Saya akui salut dan luar biasa, karena sejauh ini belum ada bantuan pemerintah yang masuk ke daerah ini, petani-petani mengeluhkan bantuan tapi toh ternyata tetap berproduksi. Petani milenial juga harus tetap kerja keras untuk mengembangkan hasil tani di daerah hilir dengan berinovasi melalui teknologi, serta saya mengundang para investor untuk menanamkan investasi di kalimantan timur khusus untuk produk buah naga”, tutup Samsun

Baca Juga :   5000 Bantuan Presiden Segera Tiba

You May Also Like